Kedua motor ini cocok untuk kamu yang mencari performa mantap dalam berkendara serta fitur modern |
Motor gede (moge) kembar asal Austria, KTM Duke 790 dan Adventure 790 resmi diperkenalkan di Jakarta Fair Kemayoran 2019. Disebut moge lantaran keduanya punya badan bongsor serta kapasitas mesin mencapai 799 cc. Harga KTM Duke 790 dan Adventure 890 juga tidak murah, Rp300 jutaan.
Perbedaan KTM Duke 790 dan Adventure 790
Spesifikasi KTM Adventure 790
KTM Adventure 790 cocok untuk kamu yang suka berkendara jarak jauh |
Dari tampilannya, KTM Adventure 790 tampak lebih jangkung. Ini dikarenakan suspensi jenjang dengan kemampuan mengayun 200 mm di depan dan belakang. Kelebihan lain darinya adalah kehadiran ban dual purpose, pelek jari-jari, serta windshield. Ketiga komponen itu sengaja hadir lantaran karakternya sebagai motor spesialis tualang.
Soal fitur, KTM Adventure 790 juga banyak didominasi untuk kenyamanan berkendara jarak jauh. Ada offroad ABS yang bila dipilih otomatis menonaktifkan fitur ini untuk roda belakang, namun yang depan tidak. Kemudian intervensi kekuatan dan kecepatan pengereman ABS depan juga diatur ulang agar pengendara tetap selamat saat melakukan pengereman di medan offroad.
Ada pula cornering ABS yang membuat pengendara bebas memaksimalkan pengereman, meski saat menikung. Dengan fitur ini, roda motor tidak bakal terkunci lantaran tekanan saat pengereman sudah diatur sedemikian rupa secara elektronik.
Terkait mesin, tidak terlalu banyak perbedaan dibanding KTM Duke 790 karenan basisnya memang sama. Bedanya cuma ada di pengaturan performa, khusus KTM Adventure 790 dibuat agar lebih nyaman untuk perjalanan jarak jauh dan offroad. Kapasitas tangkinya pun diperbesar hingga 20 liter supaya pengendara tidak terlalu sering mengunjungi stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU).
Berapa harga KTM Adventure 790? Konsumen Indonesia bisa memilikinya dengan menebus mahar Rp350 juta (OTR Jakarta)
Spesifikasi KTM Duke 790
Harga Rp300 jutaan untuk moge 700 cc, termasuk terjangkau |
Fitur lain yang terbenam, seperti kendali traksi untuk membuat roda tetap mencengkeram aspal meski melewati jalan licin. Tidak ketinggalan ada quickshifter+ yang membuat pengendara bisa memindahkan posisi gigi transmisi tanpa perlu menekan kopling.
Sementara itu untuk suspensi depan sudah dilengkapi upside down, belakang monoshock dengan preload adjuster, serta kedua roda sudah pakai cakram. Ada pula fitur anti-lock braking system (ABS) dari Bosch untuk mencegah roda terkunci saat pengendara melakukan pengereman mendadak.
Terkait sistem pencahayaan sudah full LED. Panel instrumennya pun telah mengandalkan layar TFT yang warna-warni, sekaligus mampu memberi berbagai informasi soal motor, seperti kecepatan, putaran mesin, posisi gigi transmisi, bahan bakar, dan lain-lain.
Lalu untuk spesifikasi mesin di atas kertas, pakai konfigurasi dua silinder berpendingin cairan. Mesin tersebut bisa memuntahkan torsi puncak 87 Nm dan tenaga maksimal 103 hp. Padanannya adalah sistem transmisi 6-percepatan manual.
Bila kamu tertarik meminang motor naked sport ini, harga KTM Duke 790 Rp320 juta (OTR Jakarta).
Comments
Post a Comment